Nadya, dkk SMA XII saat melaksanakan ujian praktik
Ujian PraktIk XII
SMA Notre Dame
SMA Notre Dame mengadakan ujian praktik untuk kelas XII di SMA Notre Dame. Ujian praktik dilaksanakan pada tanggal 14 Februari sampai dengan 23 Februari 2017. Mata pelajaran yang diujikan pun berbeda antara IPA dan IPS.
Andrew siswa kelas XII IPA 1 mengatakan bahwa mata pelajaran yang diujikan di IPA ada 10 jenis, yaitu Fisika, Biologi, Kimia, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Mandarin, Seni Budaya, Agama, TIK, dan PJOK. Sementara itu, Geraldi kelas XII IPS 2 mengatakan bahwa mata pelajaran yang diujikan di IPS hanya ada 7, karena Fisika, Biologi, dan Kimia tidak diujikan di IPS.
22 Notre Dame | Januari-Maret 2017
Kendala yang dialami saat ujian praktek yang dialami oleh Andrew dan Geraldi hampir sama, yaitu adanya rasa gugup dan panik. Selain itu, ada pula rasa bingung bagaimana harus mempersiapkan ujian praktik yang akan diujikan. Geraldi berkata bahwa jadwalnya juga kurang jelas. Persiapan yang telah mereka lakukan untuk menghadapi ujian praktik adalah berdoa, belajar, latihan pribadi, dan latihan kelompok.
Ujian praktik dilakukan secara mandiri( individual) dan ujian secara berkelompok. Untuk IPA ujian yang dilakukan sendiri terdiri dari Fisika, Biologi, Kimia, Mandarin, Seni Budaya, Agama, dan TIK. Sisanya dilakukan secara berkelompok. Sedangkan untuk IPS secara mandiri adalah
Bahasa Indonesia, Inggris, Seni Budaya, Agama, TIK, PJOK, dan Bahasa Mandarin, sementara yang berkelompok ada Bahasa Indonesia, Inggris, dan Seni Budaya.
Pada tahun ini, kelulusan ditentukan hanya oleh USBN dan Ujian Praktik. Masing-masing USBN 50 % dan Ujian Praktik 50 %. Karena itu, Ujian Praktik merupakan bagian penting yang harus dilaksanakan.
Gabriella Angela / X MIA 2 Han Jocelyn / X IIS 1