Media BPP April 2016 Vol 1 No 1 | Page 26

LAPORAN KHUSUS

RAKORNAS KELITBANGAN 2016

5-7-7 TRIO KOMISI RAKORNAS

KUPANG - Masih di hari yang sama , hari kedua Rapat Koordinasi Nasional Kelitbangan 2016 di Kupang mulai memasuki agenda inti . Menjelang senja peserta dibagi menjadi tiga kelompok tiap komisi . Komisi I membahas mengenai Inovasi Daerah , Komisi II membahas Kelembagaan , dan Komisi III membahas mengenai Kemaritiman . Diskusi berlangsung selama tiga jam . Masing-masing komisi memaparkan hasil diskusinya pasca azan Isya berkumandang .
Dalam rapat Komisi I yang dikoordinasi oleh Rochayati Basra dan timnya Sugeng Harjono , Sitti Aminah , Asrori , Hasoloan Nadeak , dan Jonggi Tambunan , serta beberapa perwakilan BPP Daerah membahas mengenai substansi materi RPP Inovasi Daerah yang selama ini tengah digodok oleh BPP Kemendagri yang menghadirkan pakar hukum dan ahli . RPP Inovasi Daerah memunyai substansi mengenai kebijakan inovasi daerah yang mengatur pembagian peran , tugas , dan tanggung jawab kebijakan pengembangan inovasi daerah . Lalu tentang penguatan kelembagaan , penguatan SDM , penguatan proses penyelenggaraan inovasi daerah , pengembangan budaya inovasi , dan pembinaan dan pengawasan .
Berada di ruang sebelahnya , rapat Komisi II yang dipandu oleh Heriyadi Roni dan Teguh Winarno ( BPP Provinsi Jateng ) mengatakan , ada banyak permasalahan kelembagaan BPP di pusat maupun di daerah . Pertama , terbatasnya sumber daya peneliti ( SDM fungsional peneliti ). Rasio jumlah peneliti terhadap jumlah penduduk Indonesia tergolong kecil , hanya 4,7 per 10 ribu penduduk . Hal ini berbeda jauh dengan negara tetangga seperti Malaysia , yang tersedia 18 peneliti per 10 ribu penduduk . Demikian halnya dengan jumlah peneliti di instansi pemerintah yang belum memadai mendukung kegiatan litbang . Contohnya Kementerian Dalam Negeri yang memunyai 176 peneliti yang tersebar di pusat dan daerah .
Kedua , dukungan anggaran untuk aktivitas kelitbangan di Indonesia masih tergolong rendah . “ Dukungan anggaran litbang sangat kecil jika dibandingkan dengan negara tetangga seperti Singapura 2,6 persen dari PDB dan Malaysia 0,8 persen dari PDB . Sedangkan Jepang dan Korea masing-masing mencapai 3,4 persen dan 3,6 persen dari PDB ,” kata Teguh .
Pada saat yang sama , permasalahan anggaran litbang
1 . Subiyono 24 | Plt . VOLUME Kepala Pusat 1 NO Litbang . 1 | APRIL Administrasi 2016 Kewilayahan , Pemerintahan Desa , dan Kependudukan ( kiri ) 2 . Rochayati Basra | Kepala Pusat Litbang Inovasi Daerah ( tengah )