WACANA
Gerakan Antikorupsi
Dideklarasikan Aktivis,
Akademisi, hingga
Pansel KPK
Alumni beberapa
perguruan tinggi di
Indonesia mendeklarasikan
berdirinya suatu
perkumpulan yang
dinamakan Gerakan Anti
Korupsi (GAK) di Kampus
Universitas Indonesia
Salemba, Jakarta, Selasa
(29/9/2015).
Alumni beberapa perguruan
tinggi di Indonesia
mendeklarasikan berdirinya
suatu perkumpulan yang
dinamakan Gerakan Anti Korupsi
(GAK) di Kampus Universitas
Indonesia Salemba, Jakarta,
Selasa (29/9/2015). Deklarasi
dihadiri sejumlah pengurus
dan aktivis ikatan alumni
perguruan tinggi, badan eksekutif
mahasiswa, akademisi, dan
sejumlah perwakilan organisasi
antikorupsi seperti Indonesia
Corruption Watch dan Pusat
Kajian Antikorupsi Universitas
Gadjah Mada. Hadir pula dalam
deklarasi ini, mantan Ketua
Badan pemeriksa Keuangan
Anwar Nasution, sosiolog
Imam Prasodjo, serta anggota
Panitia Seleksi Calon Pimpinan
Komisi Pemberantasan Korupsi
Betty Alisjahbana. “GAK hadir
bersama masyarakat untuk
mendukung dan mengawal
Trisula penanggulangan
korupsi oleh Polri, Kejaksaan,
dan KPK yang bersih dari
korupsi, kolusi, nepotisme,
serta proses peradilan yang
jujur, adil, tanpa tebang pilih