The Sparks Magazine 1st Edition, 2014 | Page 63

A Giant Hubble Mosaic of the Crab Nebula. The Crab Nebula is a supernova remnant, all that remains of a tremendous stellar explosion. Observers in China and Japan recorded the supernova nearly 1,000 years ago, in 1054. bintang dan galaksi: besarkecil, jauh-dekat, tua-muda. Tua-muda? Ya, ternyata bintang juga lahir dan mati. Dari gambar-gambar yang sangat melimpah yang ditangkap Huble, kita belajar bagaimana bintang itu lahir dan juga bagaimana bintang itu mengakhiri hidupnya. Ini membuat kita belajar banyak, tidak hanya tentang semesta, tetapi juga tentang hakekat keberadaan kita di dunia ini. Bukankah kita ini hidup pada sebuah segmen garis waktu yang amat pendek, dibandingkan garis usia semesta yang milyaran tahun? Dan apakah ‘waktu hidup’ kita yang singkat ini memiliki makna? Ataukah kita seperti bunga rumput yang mekar di waktu pagi tetapi segera layu di sore hari? Inilah pertanyaan mendasar yang perlu terus direnungkan setelah kita mengenal semesta lebih dekat. Orang bijak bilang, makna hidup yang digoreskan seseorang bukanlah bergantung pada lamanya dia hidup, tetapi bagaimana cara orang itu mengisi hidupnya. Sebaik-baiknya orang, adalah apabila orang itu sebanyak mungkin memancarkan kebaikan hatinya untuk orang lain. Dia seperti lilin: untuk memberikan terang di sekitarnya, dia harus membakar dirinya sendiri. Pesan saya sederhana: Ayo buat kebaikan 3x sehari ! *** 63