GOLKAR BISA MEMENANGKAN
PILEG DAN PILPRES SEKALIGUS
IMMANUEL BLEGUR, Sekretaris SC Rapimnas Ke-5 2013
JAKARTA, SUARA GOLKAR – Rapimnas ke-5 Partai Golkar yang dilaksanakan menjelang pemilu legislatif
(pileg) dan pemilu presiden (pilpres)
tahun depan menyita energi seluruh
komponen Partai Golkar. Pasalnya,
Rapimnas kali ini membahas materi yang sangat banyak dan penting
bagi perkembangan Golkar ke depan.
Sekurang-kurangnya ada 12 materi
pokok yang dibahas.
“Sebagai Steering Committee (SC), terus terang kami merasa
khawatir apakah seluruh materi bisa
tuntas dibahas dalam batas waktu sidang-sidang komisi dan sub-komisi
yang relatif terbatas. Namun berkat
kerja keras seluruh peserta dan pemimpin, seluruh agenda Rapimnas ke-5
selesai dibahas secara tuntas sesuai
jadwal yang ditetapkan dengan hasil
yang memenuhi harapan semua pihak. Tidak ada kendala yang secara
signifikan mengganggu jalannya pem-
bahasan seluruh agenda Rapimnas,”
ujarnya kepada Suara Golkar, Rabu
(4/12).
Dengan beragam isu, banyaknya materi dan tekanan waktu yang
singkat, Imma, begitu Wasekjen DPP
Golkar ini biasa disapa, mengatakan
bahwa tidak ada kendala yang secara
signifikan mengganggu jalannya pembahasan seluruh agenda Rapimnas.
“Kita semua patut bersyukur ke
hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha
Esa, karena Rapimnas ke-5 Partai
Golkar yang oleh banyak pengamat
7