MSP MAGAZINE MSP MAGAZINE EDISI 2 | Seite 9

Apa Kabar Perikanan? Illegal Fishing Illegal Fishing atau penangkapan ikan illegal adalah sesuatu yang sudah tidak asing lagi di Indonesia. Illegal fishing merupakan tindakan melakukan penangkapan di wilayah Indonesia tanpa adannya izin untuk melakukan penangkapan. Menurut ibu Susi pada wawancara kompas.com Mayoritas Kapal yang ditenggelamkan karena melakukan illegal fishing berasal dari Vietnam sebanyak 294 kapal. Posisi kedua ada negara Filipina dengan 92 kapal yang telah ditenggelamkan, ketiga ada 76 kapal Malaysia yang telah ditenggelamkan. Indonesia memiliki 26 kapal yang telah ditenggelamkan karena tidak memiliki izin untuk melakukam penangkapan. Thailand 23 kapal, Papua Nugini 2 kapal. Sedangkan China, Dilangsir pada kkp.go.id sejak Oktober 2014 hingga Juni 2019 sudah tercatat sekitar 516 kapal yang telah ditenggelamkan oleh KKP. Potensi sumberdaya perairan yang dimiliki Indonesia memang menjadi alas an maraknya illegal fishing yang terjadi. Illegal fishing tidak hanya tentang kapal- kapal asing yang melakukan penangkapan di wilayah perairan Indonesia, kapal-kapal Indonesia yang juga melakukan penangkapan tetapi tidak melaporkan hasil tangkapannya juga termasuk penangkapan ikan yang illegal. Foto : www.oceana.org E D I S I 2 MSP MAGAZINE 7