MSP MAGAZINE MSP MAGAZINE EDISI 2 | Seite 39

Karya Warga kan pemilik warung. Langkah selanjutnya adalah membuka cangkang tiram menggunakan batu tempat meletakkan tiram serta alat pemukul sepanjang 20cm yang terbuat dari besi yang kuat. Tiram yang akan disantap diatas batu kemudian dipukul hingga cangkangnya terbuka. Setelah cangkang berhasil terbuka, tiram dapat diambil menggunakan tangan atau sendok yang telah disediakan. Kenikmatan tiram bakar Lembae Barru bisa menjadi investasi besar yang dapat meningkatkan kesejahteraan para masyarakat Desa Lembae, dengan sedikit bantuan pemberdayaan dan pengelolaan yang terarah dari pemerintah setempat, kuliner tiram bakar Lembae bisa menjadi ikon kuliner terfavorit di Barru, bahkan Sulawesi selatan. Disaat libur panjang seperti ini, lokasi kuliner inipun biasanya kewalahan melayani pembeli yang bahkan bisa tejual sebanyak 40 karung tiram perharinya. Namun, dihari biasapun tak kalah banyak pembeli yang datang untuk merasakan kenikmatan dari tiram bakar khas Kabupaten Barru ini. Untuk 1 karung tiram bakar dibanderol dengan harga Rp 25.000 lengkap dengan 1 bakul nasi dan juga sambal olahan khas Desa Lembae. Cara pengolahannya pun cukup sederhana namun cita rasa tiram bakar ini dijamin akan membuat para penikmatnya akan ketagihan. Pada saat pagi hari akan digunakan untuk pergi mengambil tiram lalu menjelang siang akan dibakar dan ketika habis makanan lalu pergi diambil lagi dan dibakar lagi pada sore harinya, tiram ini dapat kita nikmati sampai menjelang Magrib. E D I S I 2 MSP MAGAZINE 37