Bluebird - Mutiarabiru Mutiarabiru Magazine - Februari 2018 | Page 48

Going Places Kwan Tie Miaw Seribu Kelenteng Bangka Belitung memang terkenal dengan julukan “Pulau Seribu Kelenteng”. Salah satu yang populer dan menyandang status kuil tertua adalah Kwan Tie Miaw. Ornamen khas Negeri Tirai Bambu hampir menghiasi seluruh bagian bangunan. Dapat dijumpai di bagian depan kelenteng, simbol patkwa yang melambangkan keberuntungan, rezeki atau kebahagiaan. Di kuil ini juga berbagai upacara tradisional Tionghoa diselenggarakan. Yang paling disarankan untuk wisatawan adalah Pot Ngin Bun, sebuah ritual suci untuk menolak wabah penyakit dan musibah. Kawasan kelenteng ini juga semakin luas berkat keberadaan Gang Singapur dan Pasar Mambo yang dikenal sebagai kawasan Pecinan di Pangkalpinang. 20 menit dari Depati Amir Airport Pangkalpinang Kelenteng Dewi Kwan Im Milik Tabib Dari Kota Pangkalpinang, Pantai Sampur dapat ditempuh dengan menggunakan taksi selama 20 menit. Di wilayah pesisir ini, wisatawan bisa mengunjungi sebuah kuil yang tidak terlalu ramai, tapi terlihat sangat atraktif dari aspek arsitektur. Kuil itu dikenal sebagai Kelenteng Dewi Kwan Im Sampur, konon dimiliki oleh seorang tabib yang berpraktik di sana. Patung Dewi Kwan Im terlihat tinggi menjulang sekitar 10 meter dan tampak seperti meyambut siapa saja yang datang ke area yang memang terbuka untuk umum ini. Ornamen Tionghoa menghiasi bagian interior kelenteng yang cenderung sepi dan menyendiri ini, tanpa mengurangi daya tariknya sebagai spot wisata budaya. 20 menit dari Kwan Tie Miaw 46 Mutiara Biru