SWIMMING POOL IDEA edisi 11 MAJALAH SWIMMING POOL IDEA edisi 11 | Page 29
menunggu gempa bumi, kadang pada
waktu tertentu kolam renang kita
mengalami pergeseran akibat kulit
bumi bergerak.
Tentu saja ini sangat merugikan
kolam renang anda, karena keramik
dan juga beton di kolam renang akan
terpengaruh, besarnya pengaruh
tergantung dari intensitas besarnya
getaran kulit bumi tersebut. Apalagi
terjadi gempa bumi, wah … sehebat
apapun kolam anda, pasti bakal bocor
juga.
Mensikapi lima factor penyebab
kebocoran kolam renang, sebenarnya
masih banyak factor lainnya), maka
mari kita bertanya pada diri sendiri,
apa solusi terbaik agar factor yang
kelima itu tidak menimpa kolam
renang kita?
Gunakan finishing membrane
liner. Ini sangat masuk akal, karena
membrane liner memiliki tingkat
elastisitas yang sangat tinggi terhadap
pergerakan dan juga pergeseran
kulit bumi. Jadi ketika gempa bumi
terjadi, anda tak perlu khawatir
karena kolam renang anda tak akan
banyak berpengaruh, setidaknya tidak
mengalami kebocoran.
Bukan
hanya
itu,
dengan
membrane liner, selain anti bocor dari
gempa dan kualitas nat yang buruk
hingga lepasnya keramik karena
factor gravitasi, membrane terbukti
efektif meningkatkan pesona estetika
kolam anda berkali lipat.
Mengapa
banyak
pemilik
kolam renang masih ragu memilih
membrane liner?
Alasan yang paling masuk akal
karena pemiilik kolam renang kita
masih belum terbiasa menggunakan
membrane liner dan juga belum
memahami
seberapa
unggul
membrae liner tersebut dibanding
dengan keramik kolam renang,
padahal membrane liner sudah sangat
umum di Eropa dan di Amerika.
Alasan
utama
mereka
menggunakan membrane liner cuma
satu, yaitu sebagai solusi anti bocor
kolam renang. Sementara alasan
berikutnya lebih kearah sisi estetika.
Kolam renang yang terbuat dari
membrane liner, untuk sebagian besar
orang, menurut mereka terlihat lebih
modern, elegan dan cantik.
Namun sekali lagi ini soal selera
masing-masing pemilik kolam renang
itu sendiri, bukan perkara benar atau
salah. Bagi yang suka keramik, itu
terbaik bagi mereka, dan bagii yang
suka membrane liner, itu juga yang
terbaik bagi yanga suka.
Kesimpulannya, ada banyak
sekali faktor yang membuat kolam
renang bisa bocor, namun dengan
memahami artikel ini semoga kita
akan lebih mengerti dan memahami
secara lebih baik. ****