Nina & Viko Wedding
event
23
Nina & Viko Wedding
Pernikahan syahdu bernuansa etnik yang diselenggarakan di Balai Samudera, 24 Agustus 2013 dengan mempelai wanita, dr. Dewita Nina Paramita, putri dari Laksamana Muda TNI Ir. Sudirman, S. E, M. AP dan Dwi Supriyanti, S. PD, S. Kep, NS, MM, dengan mempelai pria, Lettu inf. Viko Hendrika Sandro, putra dari H. Jusri dan Hj. Yusmita
Menikah dengan memakai adat Paes Ageng Yogyakarta. Dekorasi bernuansa Jawa Klasik dengan tokoh SEMAR sebagai ikon. Nuansa yang diusung warna hijau dan broken white. Hijau disini karena warna yang identik dengan adat Jawa dan suami yang kebetulan perwira TNI AD.
Suasana resepsi yang kental dengan adat Jawa dengan pengiring musik campur sari dan gabungan prosesi militer yaitu“ upacara tradisi pedang pora” membuat sentuhan lembut adat Jawa menjadi berbeda dengan tabuhan musik militer TNI AD.
Tamu undangan yang hadir para sahabat, handai taulan, rekan seprofesi, tidak ketinggalan orang nomor 1 di Indonesia, Presiden RI, Bapak Susilo Bambang Yudhoyono turut hadir memberi restu.
Bagi kedua mempelai dan keluarga bersyukur dengan banyaknya keluarga, sahabat dan rekan yang datang dan memberi doa dan restu membuat suasana pesta jadi berkesan, berarti dan paling membahagiakan yang tidak pernah terlupakan.