Analisis Sosial
Cuaca pada akhir-akhir ini sangatlah tidak menentu. Ketidakstabilan cuaca akan
menyebabkan turun dan naiknya suhu. Terjadinya peningkatan suhu pada bumi
menyebabkan tidak sedikit dari manusia mengeluarkan keringat dengan frekuensi
lebih sering serta mengeluarkan keringat lebih banyak dari biasa nya. Menurut
Ladock (2012), dampak dari keringat yang keluar lebih banyak adalah meningkat nya
kelembaban. Bagian tubuh yang akan mengalami pengeluaran keringat dengan
frekuensi lebih banyak dan sering adalah kaki, dikarenakan kaki sering
menggunakan kaos kaki dan sepatu.
Bau tidak sedap pada kaki muncul akibat keringat yang bercampur bakteri (Lands-
man, 2013). Bakteri yang bercampur dengan keringat tersebut dapat dihilangkan
dengan pembersih yang memiliki kadar alkohol setidaknya 60 hingga 95 persen. Bau
pada sepatu dapat diatasi dengan mencuci sepatu tersebut, namun terkadang
banyaknya kegiatan yang wajib dilakukan mengakibatkan tidak ada cukup waktu
untuk mencuci sepatu, sedangkan sepatu perlu digunakan untuk kegiatan
sehari-hari.
Berdasarkan pada keadaan yang terjadi, maka kami berusaha memudahkan para
calon konsumen yang memiliki masalah pada bau kaki dan sepatu, dengan mempro-
duksi SEPATOE yaitu parfum anti bakteri khusus sepatu dan kaki.