Hasil –hasil Pencapaian
Kinerja Rumah Sakit
Pelayanan Rawat Jalan
Pada tahun 2015 kunjungan pasien poliklinik mencapai 110.370 kunjungan,
dimana kunjungan paling banyak terdapat di klinik penyakit dalam dengan jumlah
kunjungan baru 8.055 orang, kunjungan lama 15.880 orang sehingga total kunjungannya
adalah 23.935 orang (21,69%). Jumlah kunjungan pasien terendah pada klinik Paviliun
Gigi & Mulut dan klinik Paviliun Obgyn dengan jumlah kunjungan masing-masing baru 2
orang dan kunjungan lama 0 orang, sehingga total kunjungannya adalah masing-masing
2 orang (0.02%).
Bila dibandingkan jumlah kunjungan pasien rawat jalan di Poliklinik tahun 2015
dengan kunjungan pada tahun 2014, terjadi peningkatan sebanyak 26.459 orang
(31.53%). Berikut adalah bagan perbandingan kinerja rawat jalan tahun 2015 dan 2014.
Bertambahnya jumlah layanan rawat jalan dan poliklinik paviliun meningkatkan
jumlah kunjungan rawat jalan. Selain itu terjadinya peningkatan pada pasien lama yang
signifikan menandakan bahwa mutu pelayanan di RSUD Kabupaten Badung Mangusada
cukup memuaskan karena pengunjung bersedia datang kembali ke rumah sakit untuk
kontrol berobat.
Profil RSUD Kabupaten Badung Mangusada
23