Pemmzchannel e-Magazine #34 (April 2016) | Page 11

TOPFIVE 1. Asus X550JX “Affordable GTX950M Gaming Laptop” | Score : Produk ini adalah produk dengan Geforce GTX series paling terjangkau yang pernah turun ke pasar laptop gaming Indonesia. Super sekali Asus memutuskan untuk menurunkan produk ini. Secara teori, berarti Asus sudah sangat Percaya Diri dengan brand ROG mereka. Karena secara psikologis, Asus X550JX menawarkan apa yang di tawarkan Asus ROG seri terbawah, kecuali opsi upgrade storage dan resolusi layar. Yap, Asus X550JX memang masih di bekali layar HD tanpa lapisan matte. Ini yang mensejajarkan laptop ini dengan kebanyakan laptop Asus kelas mid-low. Asus X550JX di turunkan untuk anda yang mencari performa Geforce GTX950M siap pakai. Tanpa perduli kualitas layar dan upgrade option untuk memaksimalkan performa secara overall. Sebagai informasi tambahan, Asus X550JX hanya menawarkan 1 Dimm Slot. RAM 4GB bawaannya adalah onboard hingga anda hanya bisa memaksimalkan hingga kapasitas 12GB. Laptop ini juga hadir tanda slot mSATA atau m.2. Dari sisi design dan handling, Asus X550JX menawarkan rasa khas A atau X series 15inch. Terutama rounded barebone, glass like front cover dan full sized chiclet keyboard. Tapi khusus untuk X550JX ini nampaknya Asus ingin menambahkan sedikit aura gaming dengan tatoo motif 3/5 abstrak dual tone merah hitam yang juga di pakai pada seri GL552. Untuk spesifikasi, Asus X550JX membawa kombinasi Haswell core i7 4720HQ dan Geforce GTX950M 2GB GDDR3. Untuk RAM, anda sementara harus puas dengan Onboard 4GB DDR3L sebagai konfigurasi default. Sementara untuk storage, spinning disk berkapasitas 1TB 5400rpm juga poin lemah produk ini. Hal lain yang kurang mendukung spesifikasi Asus X550JX ini adalah kapasitas batterynya yang hanya 3 cell. Sisi konektifitas hadir cukup baik walau tentunya anda belum berhak mendapatkan WiFi ac di range harga under 10,5 juta rupiah. PemmzChannel e-Magz | 11