Pemmzchannel e-Magazine #29 (November 2015) | Page 31

REVIEW dengan tipe CMN15CA ini sama dengan panel yang dipakai notebook-notebook 15-inch X series juga A series Asus. Selain glossy-nya tadi, panel pada Asus X550JX ini sudah masuk kategori baik untuk office dan multimedia. Penyebaran backlit terlihat rata disemua area tanpa kami temukan screen bleeding yang umumnya muncul di area pojok panel. Tapi untuk kebutuhan gaming, terutama game yang sarat area gelap, layar pada Asus X550JX ini “ngosngos”an menampilkan warna hitam (black level). Audio Jangan terlalu banyak dengan logo Sonic Master pada Asus X550JX ini khususnya. Dari berbagai skenario pengujian menghasilkan kesimpulan bahwa Audio pada X550JX ini kecil sekali. Benar-benar gak seimbang dengan fisik barebone 15.6-inchi-nya yang besar. Sebaiknya pemmzholics menggunakan headset untuk pengalaman gaming yang lebih baik. Port dan Konektifitas Untuk sisi konektifitas, Asus X550JX bisa disejajarkan dengan kakaknya si ROG termurah GL552JX. Ini artinya, tak ada port yang spesial pada seri ini. Jadi jangan berharap ada display port apalagi USB 3.1 pada X550JX, karena ka- kaknya saja gak pakai. Namun untuk posisinya, agak berbeda dari si kakak. Ini menandakan keduanya memang menggunakan desain layout motherboard yang berbeda. Sebelah kiri Asus X550JXXX031D sangat padat akan port. Mulai dari Charging port, Exhaust, Analog VGA, HDMI, RJ45 port, 2x USB 3.0 port dan Combo Audio port. Sedangkan sebelah kanan hanya didedikasikan untuk Optical drive dan satu buah port USB 2.0 yang mana pada Asus ROG GL552 digunakan untuk port audio dedicated (non combo port). Upgrade Option Seperti yang kita singgung di atas, ada poin upgrade option yang disunat pada Asus X550JX-XX031D ini. Poin itu adalah M.2 slot yang pada Asus ROG GL552JX bisa kita manfaatkan sebagai storage system menggunakan SSD. Poin ini agak krusial, dan menurut pemmzchannel akan membuat Asus X550JX langsung turun pasaran. Sebab, dengan gap harga yang lagi-lagi menurut pemmzchannel tidak signifikan, calon pengguna akan tetap memilih Asus ROG GL552JX atau All New Xenom Pegasus sebagai alternatif. Performance Hal ini mungkin tidak perlu kita bahas lagi berlarut-larut. Karena di database unit review yang ada, Geforce GTX950M 2GB GDDR3 sudah banyak referensinya. Dan semuanya hampir mirip-mirip. Sebagai informasi saja, notebook dengan performa Nvidia Geforce GTX950M terbaik di database kita masih dipegang oleh All New Xenom Pegasus. Anda bisa simak perbandingan performa pada tabel di atas. Battery Ini salah satu poin lemah pada SPESIFICATION Display : 15.6” HD (1366x768) CPU : Intel® Core™ i7 4720HQ Processor 2.6 GHz RAM : 4 GB DDR3 1600 MHz SDRAM Storage : 1 TB SATA 5400 Rpm GPU : NVIDIA® GeForce® GTX 950M - 2GB GDDR3 Wireless : Integrated 802.11 b/g/n Built-in Bluetooth™ V4.0 (Optional) 10/100/1000/Gigabits Base Port : 1 x COMBO audio jack 1 x VGA port/Mini D-sub 15pin for external monitor 2 x USB 3.0 port(s) 1 x USB 2.0 port(s) 1 x RJ45 LAN Jack for LAN insert 1 x HDMI, Audio : Built-in Speakers And Microphone, SonicMaster Battery : 4Cells Li-ion 2950mAh Dimension : 38.0 x 25.1 x 2.92 ~3.17 cm (WxDxH) Weight : 2.45 Kg Rp. 10,299,000 PemmzChannel e-Magz | 31