REVIEW
Review All New Xenom Shiva
Hadir Lebih Dinamis Performa makin Sadis
Review All New Xenom Shiva
Bagi yang sudah mendengar
tentang hadirnya jajaran baru
produk notebook gaming Xenom, Nah, dalam kesempatan ini,
yang pertama datang ke tim redaksi pemmzchannel adalah All
New Xenom Shiva SV15. Nah,
langsung saja kita “siksa” yuk
seri menengah dari brand Xenom ini.
Design dan Dimensi
All New Xenom Shiva SV15 merupakan salah satu seri notebook
dari Xenom yang mengalami perombakan besar-besaran. Mulai
dari atas hingga bawah, dari luar
hingga dalam. Pihak Xenom Indonesia sendiri mengklaim, All
New Xenom Shiva SV15 mengalami penurunan bobot dari
2.85Kg menjadi kurang dari
2.5Kg. Hal ini disebabkan oleh
dimensinya yang juga menyusut
lebih tipis 33% menjadi 385(W)
X 268(D) X 28.5(H) dari sebelumnya 374 x 250 x 43mm
Design casing keseluruhan yang
berubah, menjadi salah satu alasan mengapa seri ini membawa
nama All New Xenom Shiva.
13 | Pemmz Digital Magazine
Yang paling terlihat “gahar”, tentu saja warnanya yang kini berubah hitam dove plus exhaust
yang kini berjumlah sepasang
serta di pindah ke belakang,
mirip notebook gaming yang
menggunakan GPU high-end.
Yang tak kalah menarik, All New
Xenom Shiva SV15 menggunakan design lebih dinamis tak
lagi “kaku” dengan sudut-sudut
membentuk hexagonal.
Bagian bottom case kali ini di
buat one door access. Kecuali untuk mengakses battery,
pengguna harus membuka
seluruh baut yang bertebaran di
bawahnya. Untuk lubang masuk
udara segar, All New Xenom Shiva dibekali cukup banyak mesh
hole. Disainnya juga lebih dinamis tak lagi sekedar lurus membentuk persegi panjang.
Specification
Sudah bisa ditebak sebenarnya,
next gen shiva akan membekal
Geforce GTX960M yang merupakan penerus GTX860M. Hanya saja, yang di luar perkiraan
adalah
penggunaan CPU seri
“HQ”, walaupun sudah dari seri core i7. Hal
ini tentu berpengaruh ada jenis
DDR3 yang dibutuhkan. Seperti diketahui, umumnya, CPU
seri HQ membutuhkan keping
memori berjenis “L”. Dan hal ini
terbukti saat tim PChannel menengok ke bagian dalam All New
Xenom Shiva SV15, di temukan dua keping memori 4GB pc
1600MHz berjenis DDR3L. Namun usah khawatir, karena saat
ini, hampir semua brand yang
berdagang So-Dimm, menyediakan jenis memori ini
Display
All New Xenom Shiva dibekali lcd
panel matte beresolusi full HD
1920 x 1080 yang sudah mengadopsi teknologi IPS. Sedikit gambaran, panel yang digunakan
kali ini memiliki color deep yang
lebih baik dari pendahulunya.
Bahkan jika dibanding panel
yang digunakan pada notebook
Gigabyte P35. Jika saja punya
contrast yang sedikit lebih tajam, kualitas lcd All New Xenom
Shiva ini bisa disetarakan dengan sang pemegang rekor, Xenom Siren SR13.
Workstation
Perubahan pada area ini jadi sesuatu yang sangat menarik bagi
kami, khususnya sudutsudut yang sekarang
dibentuk meruncing,
bahkan bagian runcingnya lebih banyak dari
design Xenom Siren SR13.
Area atas keyboard saat ini
hanya menampilkan sebuah
tombol yakni tombol power
yang diapit dua speaker area.
Untuk area keyboard juga sudah
lebih modern dengan membuat
posisinya lebih rendah dari hand
rest. Ini membuat anda yang
sering berlama-lama mengetik
jadi lebih nyaman.
New Keyboard with Customable Macro Feature
Untuk
keyboard,
sepintas
designnya seperti tak berubah.
Masih menggunakan model chiklet ukuran full size yang
kompatible dengan semua ukuran jari. Paling terlihat adalah
penambahan directional sign
berwarna merah diatas tombol
WASD. Sedang untuk perubahan yang tak terlihat adalah ditambahkannya fitur customable
macro key yang akan sangat
membantu bagi para profesional.
Storage
Untuk SKU yang kami review, All
New Xenom Shiva SV15 menggunakan dual storage yakni
m-SATA SSD128GB dan HDD
1TB 5400rpm. Penggunaan SSD
ini yang membuat booting time
All New Xenom Shiva SV15 jadi
luar biasa cepat. Dalam hitungan tak sampai 6 detik, system
sudah siap melayani pemakainya. Sebagai informasi, dalam
system sudah terinstal 8 buah
3D game dan beberapa aplikasi
benchmark.
Hal lain, All New Xenom Shiva
SV15 menawarkan dual M2.SATA slot (1x M2.SATA + 1x M2.SATA NGFF) agak berbeda dengan
old shiva yang menawarkan 1x
m-SATA dan 2x 2,5 SATA port.
Hal ini dilakukan agak opsi storage tetap modular dengan dimensi yang jauh menipis. Slot
M2.SATA bisa dimanfaat menancapkan modul 4G jika anda tak
berminat menggunakan dual
SSD.
Port & Connectivity
All New Xenom Shiva SV15 juga
merubah susunan port dan
konektifitasnya. Untuk ukuran
notebook menengah, apa yang
ia tawarkan tergolong super,
bahkan terdapat accessible sim
card slot yang sudah di siapkan
jika suatu saat banyak permintaan unit new shiva di bundling
dengan 4G modem. Kayaknya
menarik tuh, gimana nih Xenom
Indonesia?
Poin ini juga sayangnya harus di
pangkas mengingat ukuran yang
menipis. Namun tenang, battery system masih detachable
seperti versi lama. Pada Shiva
edisi sebelumnya, kapasitas battery mencapai 77Wh, sedang
pada All New Xenom Shiva SV15
hanya 62Wh. Dengan kapasitas
sebesar ini, battery pada unit
Xenom tetap bekerja sangat
efisien. Pengujian yang kami
lakukan mendapatkan hasil 116
menit via BatteryEatPro 2.6
mode classic. Luar biasa sekali
memang manajemen battery
Xenom plus efisiensi daya New
Maxwell yang superior.
Upgrade Option
All New Xenom Shiva harus
mengakui keperkasaan saudara tuan