Moto Magz
“Marquez Gagal Dapat Poin Lebih”
Ĭ ĜĨ Ė Í Ġ - Marc Marquez gagal meraih hasil maksimal dalam dua balapan beruntun di sisa
musim 2016. Dua kali pembalap Repsol Honda mencium aspal di tengah statusnya yang sudah jadi juara
dunia. Marquez yang sudah mengunci gelar juara dunia sejak di Grand Prix Jepang, malah tampil antiklimaks di seri Australia dan Malaysia. Jika di Phillip Island ia gagal finis lantaran terjatuh, The Baby Alien
kembali mengulang kesalahan yang sama di Sirkuit Internasional Sepang Minggu (30/10/2016) meski
bisa bangkit dan melanjutkan balapan.
Marquez yang start dari posisi empat, terjatuh di lap ke-12. Namun dengan cepat ia mengangkat
motornya dan segera masuk lagi ke lintasan balap. Di akhir race, Marquez harus puas finis di posisi 11
dan mendapat 5 poin. Marquez cukup menyesal sempat terjatuh di Sepang. Meski mengaku bakal sulit
mengalahkan Andrea Dovizioso untuk merebut posisi pertama, pembalap Spanyol menilai masih punya
peluang berebut posisi dua dengan Valentino Rossi, yang juga tampil brilian sepanjang balapan.
"Menurut saya, setelah melihat keseluruhan, Dovi jadi yang tercepat ketimbang kami. Mungkin
jika berada di sana (tidak terjatuh), Valentino Rossi akan berusaha semaksimal mungkin. Tapi saya kira
posisi dua atau ketiga, masih mungkin diraih. Sayang, pada akhirnya saya terjatuh," ucap Marquez
seperti dikutip Crash. Marquez menilai, Dovi memang layak untuk menang. Usahanya merebut podium
pertamanya sejak 2009 pun berbuah manis sehingga layak diacungi jempol. "Saya punya hubungan yang
baik dengan Dovi dan dia layak untuk menang. Dia pembalap yang penting untuk Ducati sebab bisa
meningkatkan kinerja motor. Dia sudah bekerja keras untuknya,"
Masih ada satu seri lagi yakni Grand Prix Valencia yang 13 November mendatang. Setelah Dovi
jadi pembalap kesembilan yang bisa menang musim ini, Marquez bercanda dengan menyebut Espargaro
bersaudara, Aleix dan Pol, yang bakal jadi pemenang ke-10. "Di sesi konferensi pers, siapa yang bisa jadi
pemenang selanjutnya? Mungkin di Valencia akan diraih Espargaro. Mungkin Aleix atau Pol. Akan sangat
menyenangkan punya 10 pemenang. Tapi yang jelas pasti tidak terjadi, sebab saya ingin menang di
Valencia," tutupnya sambil tertawa.
Page #10
Moto Magz