TELUSURI BELIAU DARI DEKAT
TEBET
Kesan pertama yang dirasakan beliau disaat menjabat menjadi PLT Asman Transaksi Energi Di Area Jatinegara yaitu tidak menyangka dikarenakan dari basic orang Scada , yang selalu berada dibalik layar sekarang harus bersinggungan dengan pelanggan secara langsung sehingga menjadi kendala disaat pertama kali masuk . menghadapi pelanggan yg umumnya bermasalah dng keluhan atas temuan P2TL
Harapan beliau adalah semua pegawai dapat bersinergi dengan bekerja bersama antar individu dan bagian menuju Jatinegara . eliau dipanggil Andri , lahir di Jakarta pada tanggal 11 September 1973 . Bernama lengkap Andree Ardian , anak tunggal dari pasangan Arsisto dan Mulyani Hasan yang bekerja sebagai Wiraswasta dan PNS di Pemda DKI . pada tahun 1980 Andri mulai mengenal pendidikan dasar dengan masuk SD Petamburan 01 Pagi . Kemudian melanjutkan ke SMPN 40 Jakarta dan STMN Pembangunan . Setelah lulus dari STM Andree memutuskan untuk meniti karir . Sehingga pada tanggal 1 Oktober 1993 beliau mulai bergabung di PT . PLN ( Persero ) dengan menjadi Operator GI di P2JB sektor Pulogadung . Pada tahun 1997 untuk menambah pengetahuan dibidang Listrik , beliau melanjutkan studi S1 Listrik ke Universitas Muhamadiyah , dan lulus pada tahun 2001 . Yang bertepatan pada mutasi beliau ke PLN Disjaya dan Tangerang di Area Pengatur Distribusi . Dan pada tahun 2006 di Area tempat bekerja , Andree menemukan tambatan hatinya yang bernama Yulistiana dan memutuskan untuk menikah pada bulan November . di tahun yang sama . Pada tahun 2012 beliau dimutasi ke Kantor PT . PLN ( Persero ) Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang Bagian Pengendalian Sistem Meter Sub Bidang EPM . Dan Barulah pada tahun 2017 beliau bergabung dengan PT . PLN ( Persero ) Distribusi Jakarta Raya Area Jatinegara dengan menjadi Asman Transaksi Energi .
04
APRIL 2018 | MEESTER 04