Media Informasi Kemaritiman Cakrawala Edisi 412 Tahun 2013 | Page 18
LAPORAN UTAMA
18
PARA PEMUDA BERLAYAR
KE INDONESIA TIMUR
Sebanyak 500 orang pemuda yang merupakan perwakilan dari seluruh provinsi di Indonesia ikut serta dalam
pelayaran Lintas Nusantara Remaja dan Pemuda Bahari (LNRPB)/Kapal Pemuda Nusantara (KPN) Sail
Morotai 2012. Para pemuda tersebut berlayar berpetualang mengarungi samudra menuju wilayah Indonesia
Timur dengan menggunakan KRI Surabaya-591.
K
egiatan
LNRPB/KPN
yang masih merupakan
rangkaian kegiatan Sail
Morotai 2012 dilaksanakan
dengan tujuan untuk meningkatkan
rasa
persatuan
dikalangan
pemuda, menumbuhkan kecintaan
terhadap
dunia
kemaritiman
dan yang paling utama, para
pemuda yang merupakan calon
pemimpin bangsa diharapkan
memiliki pandangan dan bervisi
kemaritiman, mengingat Indonesia
adalah negara maritim yang
memiliki potensi laut yang luar
biasa.
Mengutip
kalimat
yang
dikatakan oleh Presiden Sukarno
dalam amanat pada hari Armada,
6 Januari 1961 (Bab II No.16)
Bung Karno berkata: “......Bahwa
tradisi kuno kita ialah, agar kita
menguasai lautan, bahwa negara
kita hanya bisa menjadi besar
dan kuat jikalau ada persatuan
perhubungan penguasaan yang
mutlak atas lautan”.
Atas
kesadaran
inilah,
500
orang
pemuda
yang
diberangkatkan pada 28 Agustus
berpetualang melaksanakan pelayaran mengarungi samudera dari
Jakarta menuju Ambon-SorongRaja Ampat-Ternate-Morotai sebagai puncak acara Sail Morotai
2012-Makasar dan kembali ke
Jakarta pada 24 September 2012.
Sehari sebelum melaksanakan pelayaran, pada tanggal 27
Agustus 2012 kegiatan LNRPB/
KPN dibuka oleh Menteri Pemuda
dan Olahraga RI Andi Malarangeng
di atas KRI Surabaya-591. “Ini
merupakan program yang luar
biasa, dimana pemuda dari
berbagai daerah bertemu dan
bertukar pikiran”, kata Menpora saat
membuka kegiatan LNRPB/KPN
di atas KRI Surabaya-591. “Saya
harapkan dari kegiatan ini, para
pemuda dapat mengembangkan
potensi kebaharian di Indonesia”,
tegasnya.
Pada 28 Agustus 2012,
kegiatan Pelayaran LNRPB/KPN
Sail Morotai 2012 resmi dilepas
oleh Menteri Koordinasi dan
Kesejahteraan Rakyat HR. Agung
Laksono dengan sebuah upacara
pelepasan di Dermaga Jakarta
International Container Terminal
(JICT), Tanjung Priok Jakarta
Utara.
Selama dalam pelayaran
di atas KRI Surabaya-591, para
pemuda dibekali dengan materimateri yang bertujuan membangun
karakter pemuda yang bervisi
maritim serta membangkitkan
motivasi diri, dengan menggunakan metode ceramah, diskusi,
games, workshop, serta praktek
lapangan.
Jika kita membicarakan tentang perjalanan Pelayaran LNRPB/
KPN selama satu bulan tersebut,
sangat banyak pengalaman menarik, unik serta ilmu baru yang
didapat oleh para pemuda ini.
Enam etape pelayaran telah dilalui