Majalah Digital Kabari Edisi 182 - 2022 | Page 10

10
COVER STORY
yang terpajang di etalase mall .
“ Aku sejak usia 9 tahun mulai sering menggambar desain pakaian dan senang menonton tayangan peragaan busana di televisi maupun melalui Youtube . Dari situlah kecintaannya terhadap dunia fashion semakin bertambah ,“ terang Michelle .
Lebih jauh Ia menambahkan , “ Sejak usia 5 tahun Aku mulai mengikuti les menggambar di beberapa tempat ,“ imbuhnya .
Hobinya ini kemudian terus berkembang sehingga pada usia 7 tahun Michelle mulai mengikuti les menggambar anime / karakter kartun Jepang . Dalam perjalanan karirnya , baik sebagai model maupun sebagai perancang busana , Michelle mendapat dukungan penuh dari kedua orang tua serta keluarga besarnya . Dengan bermodalkan hal tersebut , di awal tahun 2021 , Michelle memantapkan diri untuk meluncurkan brand “ Michelle Hadip ”.
Ciri khas koleksi busana dari Michelle Hadip adalah bermain pada desain pakaian yang bertema glamor , detail dan elegan . Proses desain hingga pemilihan kain dilakukan oleh Michelle sendiri , sehingga produk yang dihasilkan adalah produk yang betul-betul berkualitas tinggi . Segala sesuatunya dikerjakan dengan sepenuh hati dan diusahakan sesempurna mungkin , meskipun Michelle masih dalam proses belajar .
Untuk mendukung perkembangan potensi diri dan menambah ilmu di dunia fashion , Michelle belajar desain secara privat dengan Miss Ayu dari Djoe Official , yang sekaligus menjadi mentor dan konsultan fashion untuk brand Michelle Hadip .
Selain fokus pada kegiatan sekolah , ketika ada waktu luang Michelle juga selalu berusaha mengasah kemampuannya dengan mencoba menggambar desain pakaian yang berlainan tema serta terus berlatih agar semakin lancar
menggunakan mesin jahit .
Tantangan yang cukup sulit bagi seorang perancang busana menurut Michelle di antaranya adalah menyesuaikan antara imajinasi awal seorang perancang dengan budget klien . Seringkali desain yang tadinya kompleks harus dibuat lebih sederhana guna menyesuaikan dengan budget yang tersedia .
Michelle berencana untuk terus mencari pengalaman dengan mengikuti berbagai kurasi supaya bisa tampil di event-event peragaan busana tanah air maupun internasional kelak .
Ia pun berharap , ketika dewasa nanti , Michelle bercita-cita menjadi seorang perancang busana terkenal dan model profesional , yang dapat membawa nama harum Indonesia di dunia internasional serta menjadi inspirasi bagi kaum muda agar berani meraih mimpi dan tidak mudah putus asa dalam mengejar cita-cita .
Kabari