Laporan Tahunan Pusat Perubahan Iklim dan Kualitas Udara
3. Tata Cara Pengamatan / Pengambilan Sampel Air Hujan dalam bentuk cetak dan presentasi( power point).
4. Tata Cara Tetap Pelaksanaan Pengelolaan Data Dan Informasi Perubahan Iklim di Lingkungan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika dalam bentuk presentasi( power point).
5. Laporan Tahunan Sub Bidang Bina Operasi Kualitas Udara Tahun 2015 dalam bentuk cetak.
PELAKSANAAN SOSIALISASI Sesuai dengan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2015 tentang Langkah-Langkah Penghematan dan Pemanfaatan Anggaran Belanja Perjalanan Dinas dan Meeting / Konsinyering Kementerian / Lembaga Dalam Rangka Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2015, maka penganggaran kegiatan sosialisasi tidak mencantumkan perjalanan dinas di dalamnya dikarenakan terbatasnya alokasi anggaran perjalanan dinas dalam negeri yang bias digunakan.
Pelaksanaan Sosialisasi TTP Standar Pengolahan Informasi Perubahan Iklim dan TTP Pengamatan, Pengelolaan, dan Pelaporan Data Kualitas Udara dilakukan dengan cara mengirimkan bahan-bahan sosialisasi ke Stasiun / UPT daerah yang melakukan pengamatan iklim dan / atau kualitas udara. Selain itu dikirimkan pula ke pejabat – pejabat eselon I s / d IV di BMKG yang berkaitan dengan Pusat Perubahan Iklim dan Kualitas Udara.
Sosialisasi juga dilaksanakan dalam bentuk presentasi( power point) melalui kegiatan Pembinaan Operasional Perubahan iklim dan Kualitas Udara Tahun 2015. Setiap kali kegiatan pembinaan operasional ke stasiun / UPT daerah berlangsung, bahan sosialisasi dalam bentuk presentasi( power point) dititipkan ke pejabat / staf yang ditugaskan untuk melaksanakan kegiatan tersebut.
118
Gambar 102. Bahan sosialisasi TTP
Bidang Bina Operasi Perubahan Iklim dan Kualitas Udara