I - Beautict 1 | Page 7

Setelah bahan – bahan yang sobat butuhkan sudah tersedia, sobat bisa mengambil bubuk kopi 2 sendok makan dan masukkan ke dalam wadah. Untuk jumlah takaran kopinya bisa ditambah sesuai dengan kebutuhan kulit sobat yaa. Tuangkan air panas ke dalam wadah yang berisi bubuk kopi. Aduk merata hingga menjadi bubur kopi dan kekentalannya menyerupai pasta gigi. Tunggu agak dingin lalu tambahkan 3 – 5 tetes minyak zaitun atau bisa juga minyak kelapa murni. Aduk merata hingga adonan tercampur dengan sempurna dan scrub kopi siap untuk digunakan.

Cara pengaplikasiaannya mudah sekali sobat, usapkan secara merata pada tubuh sobat, tangan, kaki, badan, dan semua lekuk tubuh sobat dalam keadaan tubuh yang masih kering. Gosokkan perlahan dan pijat seperti memakai lulur pada umumnya. Jika kering, percikkan sedikit air. Lama penggosokan terserah sobat, semakin lama semakin bagus hasilnya. Kemudian bilas dengan air bersih. Setelah menggunakan scrub ini, sobat tidak perlu menggunakan sabun mandi lagi. Biarkan kulit alami dengan aroma kopi, agar pori – pori tidak terkena zat kimia sabun lagi. Perawatan ini bisa dilakukan 2 -3 kali dalam seminggu. Kopi mempunyai berjuta manfaat bagi kulit tubuh, diantaranya adalah membuat kulit lebih cerah, meredakan pegal – pegal setelah seharian beraktifitas, membuat kulit menjadi halus, menghilangkan selulit, mencegah infeksi, mengangkat sel – sel kulit mati serta memperbaiki jaringan kulit yang rusak.

si hitam ini mempunyai sejuta manfaat lainnya untuk kecantikan kulit wajah. Untuk mendapatkan manfaat dari sari – sari si hitam ini mudah sekali, sobat cukup meraciknya menjadi masker wajah.

Cara yang pertama, campurkan bubuk kopi dengan putih telur. Campuran ini bermanfaat untuk masker yang mempunyai manfaat sebagai pengelupasan sel – sel kulit mati, sehingga kulit mati hilang dan wajah terlihat cerah dan dapat menghilangkan garis – garis halus pada wajah sobat.

Cara yang kedua, campurkan dengan pembersih wajah yang sobat gunakan sehari – hari. Kopi berperan sebagai scrub dan pembersih wajah sebagai pengangkat kotoran. Jadi jika kedua bahan ini dicampurkan, maka pembersih itu tidak hanya berperan sebagai pengangkat kotoran, namun juga sebagai scrub yang mengangkat sel kulit mati.

Cara yang ketiga, yaitu campurkan bubuk kopi dengan minyak zaitun. Campuran ini bermanfaat untuk melembabkan wajah dan mampu mengurangi jerawat pada wajah. Pakailah campuran minyak zaitun dan bubuk kopi pada wajah 15 – 20 menit lalu bilas dengan air bersih.

Cara yang keempat, sobat bisa mencampurkan bubuk kopi dengan susu. Campurkan 3 sendok makan ampas kopi dan sedikit susu sapi murni, campuran ini jangan terlalu cair. Lalu diamkan beberapa menit dan pijat wajah secara perlahan. Bilas wajah hingga bersih dan berikan pelembab pada wajah agar wajah terlihat tetap lembut.

Manfaat kopi bagi wajah diantaranya adalah, menetralkan kulit yang teriritasi, meberikan nutrisi pada kulit, menghilangkan bekas jerawat, flek, dan noda hitam pada wajah, mengurangi jerawat, serta mampu memperlambat penuaan dini.

Nah sobat, si hitam ini kece banget kan manfaatnya. Murah meriah, mudah didapatkan dan manfaat yang dirasakanpun luar biasa. Selamat mencoba perawatannya di rumah yaa sobat. Stay beauty with nature!

7

coffee scrub & mask coffee