Health and Care ! | Page 3

I. KATA PENGANTAR Sudah lama sebenarnya saya ingin menulis dan membuat buku kecil mengenai nyeri perut. Buku yang dapat dibaca oleh masyarakat umum yang sadar kesehatan, sehingga dapat dibaca diwaktu senggang atau dapat juga menjadi pegangan manakala membutuhkannya. Setelah mencoba menuliskannya, apalagi dengan bahasa yang saya anggap dapat dimengerti oleh masyarakat umum, barulah kesulitan itu mulai terasa. Mungkin ini karena saya mencoba menuliskannya dengan gaya bahasa yang saya anggap jauh dari istilah medis, tapi ternyata istilah-istilah medis harus tetap diikutsertakan, tidak dapat sepenuhnya dirubah menjadi bahasa non medis. Tapi kemudian terpikir, tidak jadi masalah juga, karena saya berharap buku ini juga dapat dibaca oleh dokter yang berpraktek umum, mengingat penderita umumnya datang pertamakali ke sejawat ini, terutama di daerah. Sebagai dokter bedah, bedah digestif, saya melihat bahwa nyeri perut ini merupakan salah satu keluhan terbanyak yang membuat penderita datang ke dokter praktek atau datang ke emergensi rumah sakit. Yang membuat risau adalah begitu banyak penderita yang datang dalam keadaan terlambat, sehingga kondisinya tidak baik lagi. Ada banyak penyebab hal itu terjadi, antara lain tingkat pendidikan, pengetahuan masyarakat dan tentu saja factor ekonomi yang membuat mereka terlambat berobat, selain itu juga kurangnya pengalaman dokter berpraktek umum mengenal gejala nyeri perut menyebabkan penanganan yang kurang cepat dan tepat. Untuk memperkuat keterangan ini, kebetulan penulis juga bekerja di ICU, melihat hampir 60% pasien ICU adalah pasien bedah dan lebih dari 60% pasien bedah ICU ini berhubungan dengan kelainan di perut. Tentu saja tidak semua penyebab nyeri perut dapat ditulis pada buku ini, hal itu memang bukan menjadi tujuan buku ini. Di buku ini hanya dibahas beberapa penyakit yang terbanyak, sebagian besar malah sudah dikenal, yang dianggap penting untuk dikenal dan diwaspadai. 7 nyeri perut yang perlu diwaspadai. 3