Great ISS Mei 2018 | Page 32

ISS Regional Jawa 1 Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Palawija
Ratusan Warga Ramaikan Pengobatan Gratis ISS Regional Jawa 2 - RS PKU Muhammadiyah
Kontributor : Ina Rosiana
Dalam rangka memeringati Hari Kartini pada 21 April 2018 lalu , ISS Indonesia Regional Jawa 2 bekerja sama dengan RS PKU Muhammadiyah Gombong – yang merupakan klien ISS – mengadakan kegiatan bakti sosial pengobatan gratis bagi masyarakat Desa Watu Agung , Kecamatan Tambak , Banyumas , Jawa Tengah .
Kegiatan yang diprakarsai Area Head ISS Indonesia Regional Jawa 2 Djuwanto serta dukungan Direktur Utama RS PKU Muhammadiyah Gombong dr Ibnu Naser . A , S . Ag , MMR mendapat sambutan dari warga setempat . Sekitar serratus lima puluh warga datang untuk mengkonsultasikan kesehatan mereka .
Lewat kegiatan semacam ini diharapkan engagement yang telah terbentuk antara
ISS dengan pihak klien bisa semakin kuat . Masyarakat sekitar pun semakin mengenal ISS dengan baik dan warga desa yang berusia produktif diharapkan mempertimbangkan untuk bergabung dengan ISS Indonesia .

ISS Regional Jawa 1 Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Palawija

Kontributor : Indri Krisdiansari
Bekerja lebih dan memberikan pelayanan terbaik merupakan salah satu contoh pencapaian yang dilakukan oleh Great Performers ISS Indonesia di area Jawa 1 . Dalam kurun satu tahun , Great Performers ISS Indonesia mampu membuktikan kepada PT South Pacific Viscose bahwa mereka mampu membawa nuansa baru kepada perusahaan tersebut . Lahan tidur seluas 3 ha mampu disulap oleh Great Performers area Jawa 1 menjadi kebun palawija yang ditanam secara hidroponik .
Sebelumnya , lahan yang tidak dimanfaatkan tersebut menjadi sarang hewan melata seperti ular , kalajengking , dan biawak . Namun , lahan tersebut kini telah ditanami jagung , pepaya , singkong , mentimun , labu , cabe rawit , tomat , kangkung , pare , dan bayam . Selain ditanami berbagai macam tanaman sayur , lahan tidur itu dimanfaatkan untuk budidaya ikan , tepatnya di parit serta sungai kecil yang ada di sekitar wilayah pabrik yang sedang dikembangkan .
Apa yang dilakukan oleh Great Performers area Jawa 1 di PT South Pacific Viscose ini tak hanya membuat pihak manajemen senang , tapi juga penduduk sekitar dengan keberadaan ISS Indonesia di area tersebut . Saat panen , hasil kebun dan budidaya ikan selalu menjadi menu hidangan dalam kegiatan maupun acara klien , seperti training ataupun meeting .
32 Vol . 3 - No . 09 | Mei 2018 | GREAT ISS