Great ISS Maret 2019 | Page 20

SUSANTI Cleaner, Lippo Mall Puri KEJUJURAN SUSANTI BERBUAH HADIAH UMRAH Kaget dan tak percaya, begitulah perasaan Susanti, tenaga cleaning service PT ISS Indonesia di area Lippo Mall Puri, Jakarta Barat ketika namanya dipanggil sebagai pemenang ibadah umrah dalam sebuah acara pemberian penghargaan dari klien. Susanti masih tidak percaya akan pergi ke Tanah Suci ketika berjalan ke panggung untuk menerima apresiasi tersebut. Konsistensinya bekerja jujur ternyata memberikan pengalaman yang luar biasa dalam hidupnya. laptop, atau uang tunai. Barang-barang temuan itu selalu dikembalikan lewat customer service yang ada di areanya. Pergi ke Tanah Suci untuk menunaikan ibadah umrah mungkin tidak pernah terbayangkan sebelumnya dalam benak Susanti. Santi memulai bergabung di ISS pada tahun 2012. Sebelumnya, Santi pernah bekerja di sebuah pabrik. Menurut Santi, dirinya mendapat banyak pengalaman selama bekerja di ISS, termasuk pembentukan karakter dan kedisiplinan. Pelatihan yang didapatkan dari ISS membantunya untuk siap dalam melakukan pekerjaan sehari-hari di area, termasuk kemampuannya untuk dikenal oleh klien. “Luar biasa. Saya tidak menyangka bisa dapat penghargaan ini. Saya juga tidak ada mimpi atau firasat,” ujar Santi, begitu ia biasa disapa. Santi mengungkapkan bahwa, kejujuran adalah kunci utama semua pekerjaan. Sudah tak terhitung berapa kali ia menemukan barang milik customer yang tertinggal. Mulai dari tas, ponsel, 20 Vol. 4 - No. 12 | Maret 2019 | GREAT ISS Santi mengungkapkan orang tuanya selalu berpesan agar berlaku jujur. Pesan orang tuanya itu selalu diingat Santi. “Selain itu, di ISS kita juga diingatkan untuk selalu berperilaku jujur. Ini adalah salah satu hal yang saya ingat betul dari ISS,” ujarnya. “Senyum, menyapa klien, dan karena saya sering menemukan uang dan barang setiap minggu, klien jadi makin mengenal saya,” jelas Santi. Perempuan yang hobi bernyanyi ini juga mengungkapkan keinginannya untuk promosi menjadi team leader. “Selain itu, di ISS kita juga diingatkan untuk selalu berperilaku jujur. Ini adalah salah satu hal yang saya ingat betul dari ISS” Susanti “Saya berharap dari pencapaian saat ini bisa menambah kepercayaan diri saya untuk dapat mengambil tanggung jawab sebagai team leader,” katanya berharap.