Garuda Indonesia Colours Magazine October 2015 | Page 120

118 Travel | Western Australia Ada banyak hal yang akan Anda sukai di sudut barat daya Australia Barat ini: udaranya yang segar, suara alam yang berdesir, bukit-bukit pasir... Begitu keluar dari Perth, Anda akan merasakan nuansa dua dimensi berbeda: jalanan beraspal di tengah padang bersemak dan langit berawan tebal. Namun, setengah jalan menuju Albany, saat Anda menuju ke arah tenggara, lanskapnya mulai bergelombang. Anda akan melihat lahan-lahan pertanian, pohon-pohon raksasa, dan tebing ungu Stirling Ranges. Dan ketika Anda tiba di kawasan pesisir, pemandangan berubah lagi menjadi tiga dimensi yang memanjakan mata, bak buku pop-up geografi yang hidup. Gumpalan awan terhampar di langit dan aroma garam tercium lewat embusan angin. Daerah ini adalah taman petualangan raksasa buatan alam. Jika Anda ingin merasakan petualangan yang benar-benar menantang, cobalah berjalan kaki dari Perth ke Albany, melintasi Bibbulmun Track, salah satu trek pejalan kaki terpanjang di dunia. Perlu waktu delapan minggu untuk menempuh jalur berliku sepanjang hampir 1.000 kilometer ini. Tetapi kalau Anda hanya ingin meregangkan kaki dari penatnya mengemudi, Anda bisa memilih salah satu bagian trek saja. Melewati lembah yang indah, hutan pohon karri (pohon jenis eukaliptus), padang semak belukar di pesisir, atau tamantaman nasional. Granite Skywalk, jembatan yang mengelilingi bukit batu, untuk menikmati pemandangan dari hutan menuju laut. Ada banyak hal yang akan Anda sukai di sudut barat daya Australia Barat ini: udaranya yang segar, suara alam yang berdesir, bukit-bukit pasir dan bebatuan berbentuk aneh, seperti di dalam mimpi Salvador Dalí. Terletak di negara bagian dengan pesisir yang panas dan datar, daerah ini menyajikan pemandangan dramatis. Anda bisa melihat semburan blowhole di Torndirrup National Park atau mencoba tantangan melewati bongkahan granit, tebing laut terjal dan puncak berbatu di West Cape Howe National Park, yang menjadi destinasi para pemanjat tebing. Tetapi jika Anda tidak memiliki keterampilan memanjat, Anda bisa pergi ke Porongurup National Park dan mencoba Pilih hari baik untuk mencoba Skywalk, karena Anda tentu tidak mau berjalan di atas jembatan besi yang licin saat hujan, bukan? Apalagi, daerah di sudut Australia Barat ini memiliki curah hujan yang lebih tinggi dari kebanyakan negara bagian lainnya. Bahkan, hari yang lembap saja bisa jadi dramatis. Datanglah ke Torndirrup National Park pada sore saat hujan, dan Anda akan melihat ombak besar dengan kekuatan laut Antartika menghantam pantai. Ditambah angin kencang yang seolah ingin menghempas Anda ke Great Southern Ocean, sungguh merupakan pengalaman yang mendebarkan. Ketika matahari bersinar cerah dan hanya udara segar yang A peek at the deep in Busselton Underwater Observatory. Historic St Mary’s Anglican Church in Bussel