Garuda Indonesia Colours Magazine March 2018 | Page 26

24 Explore | Masterclass Total Darkness The challenges of shooting photos in the Antarctic winter are unique. Almost total darkness means that we are shooting at the limits of modern camera sensor technology. The shutters often freeze and ice crystals invade every space between camera controls. The need to keep hands from freezing requires large gloves making camera operation very difficult, and time spent outside can be very uncomfortable and sometimes dangerous. Tantangan dalam memotret Antartika ketika musim dingin cukup unik. Berada dalam kegelapan nyaris total berarti kami memotret dengan teknologi sensor kamera modern yang sangat terbatas. Shutter kamera sering membeku dan setiap ruang di antara kontrol kamera sering terkena kristal es. Mengoperasikan kamera juga sangat sulit ketika tangan berada dalam sarung tangan besar untuk mencegah dari kedinginan, dan waktu yang dihabiskan di luar terasa sangat tidak nyaman dan kadang berbahaya. Winter in Antarctica Antarctica is a continent that is set aside for scientific purposes. The winter makes scientific research more difficult, but some science groups and the staff that support their projects stay throughout the winter, working outside whenever the weather allows. They are rewarded with the opportunity to work under some of the darkest skies on the planet. Antartika adalah benua yang dikhususkan untuk tujuan ilmiah. Musim dingin membuat penelitian ilmiah menjadi lebih sulit, tapi beberapa kelompok sains dan staf yang mendukung proyek tetap tinggal di sepa njang musim dingin, bekerja di alam terbuka kapan pun cuaca memungkinkan. Mereka mendapatkan kesempatan untuk bisa bekerja di bawah langit tergelap di bumi.