16 . Apakah harus ada orang dalam untuk melamar ke ISS ?
Tidak , untuk proses lamaran kerja di ISS Indonesia dilakukan melalui Job Online .
17 . Apakah untuk melamar di ISS Indonesia ada biaya administrasi / bayar ?
Semua kandidat yang ingin melamar ke ISS Indonesia untuk posisi apa pun bebas biaya perekrutan / tidak ada pungutan .
18 . Jika saya melamar ke ISS Indonesia dan menemukan pungutan biaya , bisa saya laporkan kemana ?
Di ISS Indonesia ada kotak pengaduan atau Speak Up , silakan laporkan melalui WA 0858 8111 3177 .
19 . Apakah kalau saya melaporkan adanya pungutan biaya rekrutmen akan berpengaruh pada proses melamar saya ?
Pengaduan pungutan biaya rekrutmen tidak akan mempengaruhi proses lamaran kerja , selama pengaduan tersebut ada bukti yang bisa dipertanggungjawabkan dan akan terjamin kerahasiannya .
20 . Dokumen apa saja yang wajib di lampirkan saat melamar online ?
KTP , surat lamaran beserta CV , Ijazah & Daftar Nilai , KK , KTA Security & sertifikat Gada Pratama ( untuk pelamar Security Guard )
PEOPLE MAKE PLACES