7
PANJAT PINANG
Lomba panjat pinang sangat disukai banyak orang karena pada permainan ini para peserta harus menunjukkan usaha keras memanjat batang yang tinggi untuk meraih hadiah. Semangat kebersamaan dan gotong royong yang ditunjukkan tim dalam perlombaan ini sangat bernilai. Untuk mencapai satu tujuan, mereka harus mau berkorban di bawah dan ada yang berjuang di atas, seperti itu pula semangat juang para pahlawan terdahulu, gorong royong tanpa kenal kelas.
TARIK TAMBANG
Lomba tarik tambang juga memiliki makna tersendiri. Pada perlombaan ini para peserta diwajibkan memiliki kekompakan antar anggota tim bukan hanya adu kekuatan saja. Jika semua anggota tim kompak tentu saja kemenangan akan mudah didapat.
MAKAN KERUPUK
Lomba makan kerupuk menuntut usaha individu untuk bisa menghabiskan kerupuk. Perlombaan ini mengajarkan kegigihan, tidak mudah menyerah sekaligus bersyukur karena hanya dengan kerupuk, makanan murah meriah yang disukai semua kalangan, kita bisa menghargai kesulitan pangan pada masa penjajahan. Agar bisa makan kerupuk saja susah, apalagi makanan lain yang dirampas oleh penjajah.