Bluebird - Mutiarabiru Mutiarabiru Magazine - November 2018 | Page 43

Going Places Taxi Hopping OUR PICK Pesta Sensa Sensa Hotel Bandung merupakan hotel yang memiliki keunikan tersendiri, dengan konsep bangunan tanpa sudut dan dikelilingi pepohonan yang membawa udara segar. Hotel ini adalah hotel ikonis yang berdiri di titik teramai di Jalan Cihampelas yang terkenal sebagai ruas jalan wisata belanja di Bandung. Sensa Hotel menjadi pilihan yang pas untuk menyelenggarakan bermacam acara pesta, dari pesta ulang tahun hingga pesta pernikahan. Di bulan November dan Desember Sensa Hotel menawarkan berbagai paket menarik, di antaranya Bonenkai, sebuah festival akhir tahun yang akan menghibur para tamu di malam Tahun Baru dengan berbagai acara seru untuk Anda dan keluarga. Terhubung dengan Cihampelas Walk (Ciwalk), hotel Sensa memilih Bluebird sebagai layanan transportasi untuk para tamu. Sensa Hotel Jl. Cihampelas No.160 Cipaganti, Bandung Tel. (022) 2061111 Puncak Kota Travel Mie Jl. Perum Taman Ijen Blok B-39 Malang, Jawa Timur Selain menjual makanan, restoran kini juga harus semakin pintar “menjual tema”. Di Malang, ada Travel Mie, sebuah restoran unik yang menjual tema camping di dataran tinggi. Di dalam restoran ini tersedia puluhan tenda sebagai ruang-ruang makan lesehan. Atribut kayu-kayu api unggun terhias di bagian tengahnya sebagai ornamen interior. Di sekeliling dindingnya dilukis pemandangan puncak gunung, mengesankan suasana dingin. Menu yang disajikan? Berbagai hidangan mi disajikan hangat-hangat dalam berbagai varian rasa, selain hidangan lainnya seperti nasi liwet, nasi goreng, dan roti bakar. Di sini, pengunjung akan merasa seperti sedang makan di puncak gunung, di tengah kota. Mutiara Biru 41