Bluebird - Mutiarabiru Mutiarabiru Magazine - November 2018 | Page 18

Going Places Upcoming International Musi Triboatton 7–11 November Palembang, Sumatra Selatan November diwarnai sejumlah pesta raya kebudayaan dan kesenian di sejumlah destinasi berbagai provinsi. Agenda Wonderful Indonesia ini merupakan ajang olahraga air sekaligus daya tarik pariwisata, atau akrab disebut “sportourism”. Jika Sumatra Barat punya Tour de Singkarak, maka Palembang punya International Musi Triboatton. Tahun ini, belasan negara akan turut serta, di antaranya Singapura, Malaysia, Kanada, Filipina, dan China. Para peserta akan menempuh perjalanan total 450 km di sepanjang Sungai Musi, berawal dari Desa Terusan di hari pertama, dan berakhir di Kota Palembang pada hari keempat. Di sepanjang perjalanan, masyarakat setempat dan 16 Mutiara Biru wisatawan akan berjejal menyaksikan perlombaan tahunan ini. Triboatton adalah olahraga berperahu yang menggunakan 3 jenis perahu berbeda. Pertama adalah berenang menggunakan dua batang rotan, kemudian menggunakan perahu karet arung jeram, dan menggunakan perahu balap tradisional. Bagi pengunjung, Wisata Sungai ini juga akan diramaikan dengan pertunjukan budaya Sumatra Selatan, sekaligus sebagai ajang untuk memperkenalkan daya tarik kuliner di sepanjang Sungai Musi. Kemeriahan acara tentu saja berpusat pada pemberhentian akhir di bawah Jembatan Ampera, Kota Palembang. Festival Tanjung Kelayang 15–19 November Bangka Belitung Festival ini diadakan untuk mempromosikan pariwisata Bangka Belitung yang masuk dalam daftar “10 Bali Baru”. Berbagai kegiatan turistik akan meramaikan festival ini, di antaranya adalah festival kuliner khas Bangka Belitung yang terkenal dengan wilayah pesisirnya. Selain itu, akan dihadirkan pula festival layang- layang, Bangka Belitung Fashion Carnaval, dan festival band. Berkaitan dengan tren media sosial, diketengahkan pula acara-acara kekinian seperti Festival Vlog dan kompetisi foto bergaya Instagram. Pesta Budaya