Going Places
OUR
PICK
Rumah Kim
Kim Soo Home adalah sebuah butik interior
yang menyeleksi benda-benda rumahan dari
pengrajin pilihan di Indonesia. Mendiami
sebuah bangunan kolonial, Kim Soo Home
ingin menyerap esensi dari teknik tradisional
yang memproduksi benda-benda artistik
untuk digunakan di ruang-ruang modern.
Berbagai karya kontemplatif yang fungsional
di antaranya terbagi dalam kategori keramik,
etnik, tekstil, kayu, batu, anyaman, dan produk-
produk untuk tepi pantai. Rumah yang nyaris
tak berpintu ini didominasi oleh tirai-tirai kain,
membuat pengunjung seperti merasa di
sebuah wilayah eksotik yang melintasi zona
dan waktu. Di sini tersedia pula kafe yang
menghidangkan ragam hidangan kreatif.
Kim Soo Home
Jl. Kayu Aya No. 21
Seminyak, Bali
Sangkar Kreatif
Rumata Artspace adalah sebuah situs budaya
yang aktif di Makassar. Di lembaga nirlaba
ini sering diselenggarakan diskusi budaya,
mengundang seniman-seniman muda
Makassar dan juga yang bertaraf nasional,
termasuk seniman dan budayawan Jakarta.
Beberapa program besar sudah berjalan,
di antaranya International Writer’s Festival
dan Southeast Asia Film Academy. Ratusan
seniman aktif mendukung kegiatan di rumah
budaya ini, menyerap ratusan partisipan
yang berminat pada kegiatan seni-budaya
kontemporer. Sebagai agen kebudayaan
setempat, sangkar kreatif ini juga terus aktif
menjaring seniman-seniman berbakat
yang baru, terutama para penulis dari
Indonesia Timur.
Rumata Art Space
Jl. Bontonompo No. 12A
Makassar, Sulawesi Selatan
Mutiara Biru
25