Bluebird - Mutiarabiru Mutiarabiru Magazine - Februari 2018 | Page 32

Going Places Driver’s Tip Travel Insiders Makassar Bali Surya Hidayat Maskur Daeng Leo Gede Putu Oka STAY STAY SHOP EAT EAT Grand Swiss-Belhotel Medan kerap dituju wisatawan karena lokasi strategis dan fasilitas lengkap. Hotel yang bersisian dengan Cambridge City Square ini memiliki restoran outdoor The Edge di lantai 27 serta kolam renang bergaya akuarium. Sejumlah hotel di jantung Kota Makassar tidak hanya menjadi tujuan pegiat wisata, tapi juga pelaku bisnis, antara lain Grand Clarion Hotel and Convention, The Rinra dan Four Points by Sheraton. Lokasinya tidak jauh dari Pantai Losari, Trans Studio, Benteng Rotterdam, dan Lapangan Karebosi. Sensasi menyantap hidangan laut yang segar dan lezat bisa dirasakan di Dinar Seafood Restaurant dan RM Seafood Apong. Begitu juga di RM Lae-lae yang pernah didatangi artis, pejabat hingga presiden. Tertarik hidangan lain khas Makassar? Datang saja ke Warung Coto Nusantara. EAT Tip Top, salah satu restoran kuno di Medan yang berusia hampir sembilan dekade ini tetap dibanjiri pengunjung. Mereka tidak hanya ingin bernostalgia dengan menu andalan, tetapi juga suasananya. Selain kue, roti dan es krim, mereka biasa memesan masakan yang dibuat dengan resep warisan. 30 Mutiara Biru OUR PICK Ubud Art Market nyaris tak pernah sepi. Para wisatawan memborong aneka kerajinan tangan, dari ukiran kayu, busana batik, sarung, perhiasan perak, suvenir, sampai barang antik. Harganya relatif terjangkau, bahkan bisa ditawar. Setelah di Seminyak dan Kuta, Warung Made punya cabang baru di Bandara I Gusti Ngurah Rai, sejak 2016. Jadi bisa segera menyantap menu khas Bali, terutama nasi campur dan nasi goreng. Sementara untuk jamuan makan resmi, restoran Merah Putih di Kerobokan bisa menjadi pilihan. VISIT Pura Luhur Uluwatu berjarak cukup jauh dari pool taksi Blue Bird di Jimbaran, begitu juga Pura Tanah Lot dari pool Tabanan, jarak keduanya berkisar 20 kilometer dari pool. Meski begitu banyak wisatawan minta diantar ke sana untuk mengagumi keindahan pura dan berwisata pantai. Bikini Restaurant Restoran paling hot saat ini di wilayah Seminyak, Bali, apalagi jika diukur dari banyaknya story tentang Bikini diunggah partygoers/traveler di Instagram. Meski namanya “Bikini”, tidak ada yang mengenakan bikini di sini. Para waitres perempuan mengenakan pakaian formal seperti di restoran lainnya, dan para tamu umumnya datang berpakaian semiformal. Dari bagian luar restoran ini terbaca tulisan “YOU LOOK HOT IN BIKINI” yang dibentuk dari lekuk lampu neon bercahaya pink. Tentu saja, semua orang terlihat hot dan nge-hits jika berada di dalam restoran ini. Berbalik dengan nama restorannya, Bikini pada dasarnya adalah sebuah restoran fine dining dengan konsep hidangan fusion food mewah yang disesuaikan dengan musim dan tren. Bikini mencoba mendobrak konsep restoran fine dining pada umumnya yang formal dan cenderung kaku. Di Bikini, tercipta suasana semiformal dan meriah seperti sebuah beach club: penuh energi dan bersemangat pesta. Hidangan yang “fun & sexy” dikreasikan oleh Chef Jethro Vincent, memadukan berbagai inspirasi hidangan terkini. Dalam website-nya, Bikini menyatakan diri sebagai “sebuah perayaan akan makanan serius dengan cara yang tidak terlalu serius”. Medan Lokasi turistik mana yang paling sering dituju penumpang? Ikuti tips dari driver Blue Bird di enam kota berikut.