Going Places
Upcoming
Djakarta
Warehouse
Project
7-9 Desember
Ungasan, Bali
Ini merupakan tahun
pertama di mana Djakarta
Warehouse Project, atau
yang lebih dikenal dengan
nama DWP, diadakan di
luar Jakarta. Desember ini
DWP genap berusia 10
tahun. Untuk merayakan
usianya yang sudah
mencapai 1 dekade,
DWP-X “diterbangkan”
ke Bali, tepatnya di Garuda
Wisnu Kencana (GWK),
Ungasan, Kuta Selatan.
DWP sekaligus menandai
perayaan diresmikannya
GWK pada 29 September
lalu oleh Presiden Jokowi
sebagai patung tembaga
terbesar di dunia serta
patung tertinggi ketiga
di dunia. Di sini sejumlah
musisi mancanegara
dan artis-artis Indonesia
akan beraksi. Salah satu
performer yang paling
ditunggu dari DWP-X
16
Mutiara Biru
Sejumlah festival budaya
dan lifestyle events siap
memeriahkan Desember
hingga ke akhir tahun.
adalah Abel Makkonen
Tesfaye, atau lebih
dikenal dengan nama
panggung The Weeknd,
seorang musisi R&B
alternatif dari Kanada
yang namanya kian
mencuat.
Selain itu akan hadir
pula DJ Snake, seorang
musisi Prancis yang
dikenal sebagai pelopor
aliran trap (southern hip
hop). Juga hadir nama-
nama musisi world class
lainnya seperti Mura
Masa, Afrojack, Armin
van Buuren dari Belanda.
DWP-X akan menjadi
pergelaran musik pertama
berskala internasional di
GWK sejak diresmikan.
Paket tiket travel-nya
dijual pada kisaran harga
Rp6 juta hingga Rp7 juta,
termasuk hotel selama 3
hari penyelenggaraan.
Jogja Asian
Film Festival
27 November-
4 Desember
Yogyakarta, DIY
Masih berlanjut sejak
27 November 2018,
Yogyakarta menghadirkan
festival tahunan Jogja Asian
Film Festival (JAFF) hingga
4 Desember 2018. Tahun
ini JAFF mengetengahkan
“Disruption” sebagai narasi
besarnya, menggambarkan
kompleksitas Asia
kontemporer seperti yang
terefleksi pada film-film
pilihannya. Sejumlah sineas
ternama dari Asia dan
pencinta film dari berbagai
negara akan hadir pada
acara tahun ke-13 ini.
Tahun ini, perupa Andre
Tanama terpilih sebagai
seniman kolaborator JAFF.
Pesta Budaya
Akhir Tahun