A & O Magazine Edisi XI Manusia & Alam September 2020 | Page 21

Ngguyu

Suatu hari, Idrus melihat seseorang hanya berdiri saja di kantor dan tidak melakukan apa-apa. Merasa terganggu dengan hal itu, ia menghampiri orang itu dan menanyakan berapa gajinya. Orang itu menjawab, bahwa gajinya sebesar gaji UMR. Mendengar hal itu, ia mengeluarkan uang dalam dompetnya dan berkata, „Saya gaji orang bukan untuk bengong dan buang-buang waktu, ya! Ini gaji kamu sekaligus selama 3 bulan! Sekarang keluar dari sini dan jangan kembali lagi!“ Dengan wajah berseri-seri, orang itu segera keluar meninggalkan ruangan. Kemudian Idrus bertanya kepada seorang karyawan, „Itu tadi kerja di bagian apa?“. „Oh, itu tadi abang Go-Food. Kok dia sudah nggak ada? Bapak bayarin ya pesanan makanan saya?“

Di kantor ada karyawan baru. Ia orang yang baik, suka menolong, rajin, dan kelihatannya sangat produktif. Oleh karena itu, kami bersepakat untuk tidak meloloskannya di masa percobaan.

Kepada Yth. Para Karyawan Baru,

Selamat datang di kantor kami. Kami senang anda bergabung dengan kami. Ada beberapa peraturan yang mesti anda taati. Pertama, ini adalah kantor kami, maka ikutilah peraturan yang kami buat. Kedua, selalu berpikir bahwa kami benar, itu akan menghemat waktu kerja anda. Ketiga, anda tidak perlu menjadi gila untuk bekerja dengan kami, kami akan mengajari anda untuk itu.

Teriring salam,

Kolega Baru Anda

16

/ A&O EDISI XI 2020