A & O VII/Sept 19
Jangan Ada Dusta di Antara Kita
Dompet Pemicu Masalah
Coba bukalah dompetmu yang tebalnya ngaudzubillah itu,yang kalau digembol di saku belakang bikin pantat besar sebelah. Seolah montok, tapi satu sisi. Mengsle. Terasa ngganjel saat duduk. Saraf jadi kacau. Nyeri-nyeri sedap. Perih. Duduk tak jenak. Berdiri juga tak enak. Gelisah. Geli saat basah.
Muntahkan semua isi dompetmu. Perhatikan dengan seksama dan dalam tempo yang sesingkat-singkatnya. Selain lembaran rupiah, mungkin bercokol benggol disana, alat kerokmu saat masuk angin.
Diselip kiri kanan bercokol kartu ATM, SIM serta KTP. Lebih dari satu. Penyebab dompet semakin menggemuk.
Diceruk terdalam, sengaja lembar ratusan ribu, dilipat-lipat tersembunyi. Dislempit-slempitke, modus operandi duit lanang,agar tak ketemu istri saat razia bedah dompet
-tersembunyi. Dislempit-slempitke, modus operandi duit lanang, agar tak ketemu istri saat razia bedah dompet. Lumayan, saat kepepet, bisa untuk beli nomor buntut hongkong. Berharap tembus empat angka. Cita-cita nraktir mie ayam kawan kongkow terlaksana. Kalau perlu, sak gerobagnya.
Nah, inilah masalahnya. Main kucing-kucingan dengan orang terdekatmu. Tobatlah dengan tobatnasuha. Jangan cuma kapok lombok. Jangan diteruskan. Tiada dusta antara kau dengan pasanganmu. Tak usahlah berjanji manis untuk nraktir mie ayam sobat karibmu. Traktir saja Pajero, atau Rubicon sekalian. Ben ajur sisan awakmu, Jum, Jum.
Lalu, ada apa lagi disana?
Kadang, terselip juga foto mantanmu. Juga diceruk slempitan dompet terdalam. Niat hati pengen menjaga kenangan. Seperti kata Bung Karno, jas merah. Jangan lupa dengan sejarah akan kenangan masa lalu.
Etapi kalau sejarah pacaranmu yo ndak usah disimpan-simpanlah. Apalagi jika hobimu dulu gonta-ganti pacar. Bakalan penuhlah dompetmu dengan foto mantan-mantanmu.
Tutup saja, dalam-dalam. Tak perlulah kau umbar di depan istrimu, juga anak-anakmu. Toh juga tak ada gunanya menyimpan sejarah pacaranmu. Hanya jadi biang penyakit. Pemicu masalah dengan garwo, sigaraning nyowo.
Jika masih ada foto mantanmu didompet. Keluarkan. Simpanlah ditempat lain. Ha mosok kamu itu juga ndak sopan. Mentang-mentang sudah mantan, koqyo dipantati setiap hari.
Selow saja prend. Hidup itu hanya soal bagaimana menjaga kepercayaan orang terdekat kita. Sederhana, kan?