A & O Edisi I Nov 2017 Kesenjangan Antar Generasi | Page 49

Prof. Dr. Sasmoko, M.Pd.

Co-founder A & O Magazine ini adalah lulusan

Manajemen Pendidikan dari Univ. Negeri Jakarta.

Meraih gelar Profesor pendidikan di mata kuliah

metode penelitian dan statistika, beliau adalah

pencetus metode penelitian baru bernama "Neuro

Research" dan pengembang aplikasi android yakni

"Indonesian Teacher Engagement Index". Pengalaman

strukturalnya adalah dekan FKIP Univ. Kristen

Indonesia, ketua program S2 manajemen pen-didikan Univ. Kristen Indonesia, rektor Univ. Kristen Papua, wakil rektor bidang akademik dan riset Univ. Surya, dosen program Doctor of Tranformational Leadership STT International Harvest, dan pemimpin Research Interest Group - Educational Technology, dosen S2 Ilmu Komunikasi, serta promotor utama program Doctor of Research Management Univ. Bina Nusantara. Selain itu, karya beliau sebagai peneliti telah dipublikasikan di berbagai jurnal internasional.

Karina Brahmana,

M.Psi., Psikolog

Co-Founder A & O Magazine ini adalah lulusan S1 Psikologi Universitas Atmajaya dan S2 Magister Profesi Psikologi Industri dan Organisasi Universitas Indonesia. Sempat menjabat sebagai Dekan Fakultas Psikologi Universitas HKBP Nommensen (2008-2015), saat ini beliau sedang menempuh pendidikan S3 di Fakultas Psikologi Universitas Airlangga.

Adinda Febriza

Bagian desain A & O Magazine ini adalah mahasiswa S1 DKV Universitas Sebelas Maret Surakarta. Memiliki hobi coret-coret dari kecil hingga sekarang, cita-cita terbesarnya adalah untuk bekerja di bidang desain dan ilustrasi. Selain itu, ia juga bercita-cita untuk memiliki badan pelindung bagi anjing-anjing terlantar di Indonesia.

49

A & O 1/Des17